Rayanto: Partisipasi Masyarakat dalam Pilkada Tentukan Kemajuan Daerah

Anggota DPRD Barito Timur dari Partai Perindo, Rayanto.

BERITA62.COM, Barito Timur – Anggota DPRD Kabupaten Barito Timur dari Partai Perindo, Rayanto, mengimbau seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilih mereka pada Pilkada serentak yang akan digelar Rabu, 27 November 2024.

Rayanto menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menentukan pemimpin yang dapat membawa kemajuan bagi daerah.

“Pemilihan umum adalah hak setiap warga negara. Kami mengajak masyarakat Barito Timur untuk turut serta dalam Pilkada besok. Mari pastikan kita semua menggunakan hak pilih dengan bijak demi masa depan daerah kita,” ujarnya, Selasa, 26 November 2024.

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk memeriksa status mereka dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan memastikan terdaftar agar dapat memberikan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Rayanto mengimbau agar warga datang lebih awal ke TPS untuk memastikan proses pemilihan berlangsung lancar dan tertib.

“Dengan antusiasme yang tinggi, kami berharap tingkat partisipasi warga meningkat. Mari bersama memilih pemimpin yang amanah dan berkompeten demi kemajuan Kabupaten Barito Timur dan Provinsi Kalimantan Tengah,” tambahnya.

Pilkada serentak 2024 menjadi momen penting bagi masyarakat Barito Timur untuk menentukan arah pembangunan daerah melalui pemimpin yang mereka pilih. (ASR)