Bisnis  

PT MPL Bangun Sebuah Sumur untuk Warga Desa Matabu Terdampak Sungai Keruh

Kades Matabu Juni Setiawan berdiri dengan latar belakang sumur yang dibuat oleh PT MPL di RT 07. (Foto: ABM)

BERITA62.COM, Barito Timur -PT Multi Perkasa Lestari (MPL) telah membangun sebuah sumur di RT 07 Desa Matabu Kabupaten Barito Timur untuk menjawab tuntutan warga setempat yang mengeluhkan keruhnya Sungai Jaar dan Sungai Tauluh di desa tersebut.

Sebelumnya dua perusahaan yaitu PT TEI dan PT SLS juga telah membangun masing-masing sebuah sumur.

“Sampai saat ini sudah tiga sumur yang dilaksanakan dari perusahaan yaitu dari PT TEI dan PT SLS keduanya membangun sumur di RT 01,” ungkap Kepala Desa Matabu Juni Setiawan, Sabtu, 9 Maret 2024.

Mewakili Pemerintah Desa Matabu dia kemudian mengucapkan terima kasih atas tanggapan yang baik dari perusahaan dengan membangun sumur untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga.

“Ada 4 titik rencana yang mau dibangun, jadi yang terakhir ini yang belum melaksanakan yaitu dari PT GEA belum kita tahu kapan, tadi informasinya mungkin besok mereka mau ke kantor desa,” ungkap Juni.

Meski tuntutan tahap awal untuk membangun 4 buah hampir terealisasi semua, namun Kades Matabu tetap berharap agar ada lanjutan pembuatan sumur secara bertahap hingga memenuhi semua tuntutan warga.

“Kita sudah membuat keputusan kemarin 40 titik sumur dan mereka akan memberikan secara bertahap, harapan kita dari pemerintah desa minimal 3 bulan ada tahapan selanjutnya. Kita tidak mungkin juga memaksakan harus langsung 3 bulan ini, kita memaklumi juga keadaan perusahaan, tetapi kita lihat sendiri, warga membutuhkan air bersih dan saat ini sebagian warga masih menggunakan air sungai (yang keruh),” papar Juni. (ASR)