Umum  

Ketua BPD Haringen Apresiasi Bakti Sosial Polres Barito Timur

Kapolres Barito AKBP Viddy Dasmasela menuntun para lansia saat akan menerima bantuan dalam bakti sosial yang diadakan di Desa Haringen Kecamatan Dusun Timur, Jumat, 2 Februari 2024. (Foto: Ist)

BERITA62.COM, Barito Timur – Ketua Badan Permusyawaratan Desa atau BPD Haringen, Epuyani, mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan Polres Barito Timur dengan mengadakan bakti sosial di Desa Haringen, Jumat, 2 Februari 2024.

Sebagai wakil rakyat di tingkat desa, dia menilai bakti sosial tersebut sangat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan bantuan serta menginspirasi pihak lain untuk berbagi dengan sesama yang membutuhkan bantuan.

“Terima kasih buat Pak Kapolres atas perhatian dan bantuannya buat masyarakat kami di Desa Haringen, Tuhan memberkati Pak Kapolres dan jajarannya,” ucap Epuyani.

Bakti sosial di Desa Haringen dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Viddy Dasmasela dengan didampingi para pejabat utama. Kegiatannya berupa pembagian paket bahan kebutuhan pokok kepada warga yang membutuhkan terutama para lanjut usia.

Kasi Humas Polres Barito Timur Ipda Kholid Moqorobin dalam keterangannya menjelaskan, bakti sosial itu merupakan bentuk perhatian Polres Barito Timur terhadap sesama.

“Bapak Kapolres Barito Timur berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita.” ucapnya singkat. (ASR)